Visi
Menjadi leader bagi perusahaan sejenis dengan menghasilkan dan mendistribusikan produk berkualitas dengan harga terjangkau bagi seluruh rakyat Indonesia.
Moto
Menjadi leader bagi perusahaan sejenis dengan menghasilkan dan mendistribusikan produk produk berkualitas dengan harga yang terjangkau bagi rakyat Indonesia.
Misi
- Menghasilkan produk perusahaan yang unggul dan terkemuka.
- Menyediakan produk produk pilihan dengan cita rasa tinggi , inovatif , harga terjangkau dan memastikan ketersediannya bagi pelanggan
- •Berkomitmen untuk senantiasa meningkatkan kompetensi karyawan, proses produksi yang efisien, dan penggunaan teknologi canggih pada bidang produk makanan.
- Meningkatkan kinerja karyawan agar lebih baik dalam Perusahaanya
- Membantu meningkatkan kualitas hidup bangsa Indonesia dengan memproduksi dan mendistribusikan makanan bermutu tinggi, sehat, halal, dan aman bagi pelanggan.
Nilai-nilai Perusahaan kami
- Integritas
- Relationship
- Inovasi
Integritas
Jujur, berani berterus-terang, dan bertanggung jawab. Mengedepankan komitmen diri pada karakter dibandingkan pada keuntungan pribadi. Perusahaan menganut nilai-nilai moral dan spirit penting yang memotivasi agar tercipta iklim kerja yang sehat dan kompetitif.
Nilai-nilai penting perusahaan yang dijalankan secara konsisten dan penuh komitmen selama puluhan tahun telah mengantarkan perusahaan pada pencapaian kinerja optimal dan berkesinambungan. Kepercayaan perusahaan untuk membangun dan menjaga kepercayaan masyarakat, khususnya pelanggan, didasarkan pada integritas, komitmen, dan kejujuran.
Dedikasi, loyalitas, antusiasme, dan pengabdian menjadi modal penting yang sukses membentuk kuatnya dedikasi seluruh elemen di perusahaan terhadap pekerjaan dan tanggung jawab. Kinerja yang tinggi di perusahaan mampu mendorong peningkatan kinerja yang optimal melalui peningkatan kompetensi, profesionalisme, dan kepemimpinan.
Relationship
Hubungan yang sehat, saling membangun, dan menguatkan antara Customers, Employees, Shareholders, and Society. Kami bertekad untuk membentuk satu keluarga besar antara konsumen, karyawan dan keluarganya, pemegang saham, dan pihak terkait lainnya berlandaskan pada iman, keterbukaan, empati, saling menghormati, dan percaya untuk memperoleh serta meningkatkan kemakmuran bersama.
Inovasi
- Menggali dan menemukan solusi-solusi inovatif, mencoba ide-ide baru, dan berani berubah dengan terus belajar, berlatih, dan mampu menerapkan perkembangan teknologi terkini.
- Berupaya mengembangkan produk-produk baru dengan semangat mampu bersaing dengan kompetitor, memiliki tekad untuk terus belajar, berlatih, dan bekerja dengan semangat tinggi untuk memberikan hasil terbaik untuk kemakmuran bersama.
- Kepercayaan konsumen menjadi motivasi bagi kami untuk meningkatkan kualitas dengan terus berinovasi. Terima kasih untuk Anda, konsumen setia kami!

